Perintah Wajib Tes Covid-19 Untuk Pembantu Rumah Tangga Asing Yang Pernah Mengunjungi Boarding House Di Fung Nin Building Tai Po Hong Kong

Dalam 2 hari (14-15 Desember 2020) telah terdapat total 10 Pembantu Rumah Tangga Asing yang dinyatakan positif Covid-19 dan semua terkait dengan penularan boarding house di Unit 1C, Fung Nin Building, Tai Po.  Sebagian dari kasus tersebut adalah pernah menginap sewaktu akhir pekan dan sebagian adalah sedang menunggu majikan baru. 4 orang termasuk 1 bayi berusia 6 bulan dari keluarga majikan Pembantu Rumah Tangga Asing tersebut telah dinyatakan positif.

  3034 Hits