Banyak pantangan dalam budaya penggunaan sumpit di daerah-daerah yang menggunakan sumpit sebagai alat makan termasuk Hong Kong. Pantangan terbesar di dalam budaya penggunaan sumpit di Hong Kong adalah menancapkan sumpit di tengah-tengah mangkuk nasi.
Pantangan dalam menancapkan sumpit di tengah-tengah mangkuk nasi ini ada sejak beberapa ratus tahun yang lalu. Hal tersebut menandakan nasi ini akan dipersembahkan untuk orang yang telah meninggal dunia, karena menancapkan sumpit di tengah-tengah nasi sama artinya dengan menyembah dengan hio kepada orang yang telah meninggal agar mereka tidak merasa kelaparan di alam yang lain.
Selain itu, jaman dulu di China santapan terakhir untuk orang yang telah divonis hukuman mati adalah dengan memberikan semangkuk nasi dengan sumpit tertancap di tengah-tengah, agar arwah orang yang telah dihukum mati tidak kembali mencari orang yang membunuhnya.