Pihak Kepolisian Hong Kong (Hong Kong Police Force) mengumumkan bahwa mereka akan melakukan beberapa kebijakan demi keamanan untuk upacara bendera yang akan diadakan pada area Wan Chai bagian utara pada Hari Nasional Republik Rakyat Tiongkok. Mulai hari ini 30 September 2021 pukul 00.00 sampai dengan 1 Oktober 2021 pukul 12.00, jalan Expo Drive, Hong Kong Convention and Exhibition Centre dan area sekitar Golden Bauhinia Square akan ditutup.
Berdasarkan informasi yang didapatkan oleh beberapa media lokal Hong Kong, pihak Kepolisian Hong Kong juga akan mempersiapkan 8000 polisi di Hong Kong Island dan Kowloon pada hari ini dan besok untuk memastikan perayaan Hari Nasional Republik Rakyat Tiongkok berjalan lancar dalam keadaan yang aman.
Sumber: Hong Kong Police Force, beberapa media lokal utama Hong Kong