Penambahan kasus positif Covid-19 di Hong Kong hari ini (19 April 2021) sebanyak 12 kasus. 11 kasus impor dan 1 kasus lokal. Jumlah Covid-19 di Hong Kong sampai saat ini menjadi 11364 kasus.
Departemen Kesehatan Hong Kong hari ini menyatakan seorang wanita kasus lokal yang telah dinyatakan positif mutasi baru Covid-19 "N501Y" kemarin adalah seorang karyawan klinik "Optimal Family Health" The Centrium, 60 Wyndham Street, Central dengan tugas membantu pengambilan darah pengunjung dan pasien.
Sumber: Gov HK