Aksi “Lockdown” Hong Kong Akan Dihentikan Sementara Selama Liburan Tahun Baru Imlek
Sekretaris Pangan dan Kesehatan Hong Kong Sophia Chan Siu-chee (陳肇始) pada sebuah konferensi pers hari ini (10 Februari 2021) mengumumkan bahwan aksi "Lockdown" di Hong Kong yang telah berjalan selama 10 hari akan dihentikan sementara selama liburan tahun baru Imlek.
Selama operasi lockdown di Hong Kong dalam 10 hari ini, pemerintah Hong Kong telah melakukan lockdown sebanyak 26 kali di berbagai daerah, termasuk 200 gedung dengan 25000 warga. Hasil dari aksi lockdown tersebut menemukan total 20 kasus positif dan 60 orang yang merupakan kontak dekat dengan kasus-kasus tersebut.
Sophia Chan mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Hong Kong yang bekerja sama dengan pemerintah dalam aksi lockdown tersebut. Terkecuali pandemi Covid-19 kembali memburuk, maka pemerintah tidak akan melakukan aksi lockdown selama liburan tahun baru Imlek.
Sumber: Gov HK