Penambahan kasus positif Covid-19 di Hong Kong hari ini (22 Desember 2021) sebanyak 7 kasus impor. Jumlah Covid-19 di Hong Kong sampai saat ini menjadi 12549 kasus. Sampai saat ini Hong Kong terdapat 34 kasus Omicron (B.1.1.529) dan semuanya merupakan kasus impor.
Kasus impor hari ini (1 kasus)
- 1 pria berusia 61 tahun dan 1 wanita berusia 58 tahun datang dari Amerika Serikat pada tanggal 20 Desember 2021 dengan penerbangan Cathay Pacific CX252. Mereka telah menerima vaksin BioNTech lengkap di Hong Kong pada tanggal 11 Agustus 2021 dan 26 Agustus 2021.
- 1 pekerja rumah tangga asing wanita berusia 38 tahun datang dari Filipina pada tanggal 20 Desember 2021 dengan penerbangan Cebu Pacific Air 5J272. Wanita tersebut telah menerima vaksin Sinovac lengkap di Filipina pada tanggal 18 November 2021.
- 1 pria berusia 56 tahun datang dari Kenya dan transit di Qatar pada tanggal 15 Desember 2021 dengan penerbangan Qatar Airways QR818 dan tinggal di pusat karantina Penny's Bay pada masa wajib karantina. Pria tersebut telah menerima vaksin Sinovac lengkap di Daratan China pada tanggal 30 Juni 2021.
- 1 wanita berusia 50 tahun pernah mengunjungi Amerika Serikat dan Britania Raya dan kembali ke Hong Kong pada tanggal 20 Desember 2021. Wanita tersebut telah menerima vaksin AstraZeneca lengkap di Britania Raya pada tanggal 15 Juni 2021.
- 1 pria berusia 22 tahun datang dari Swiss dan Perancis dan transit melalui Britania Raya pada tanggal 20 Desember 2021 dengan penerbangan Virgin Atlantic VS206. Pria tersebut telah menerima vaksin Pfizer lengkap di Perancis pada tanggal 9 Juni 2021.
- 1 wanita berusia 49 tahun datang dari Morocco dan transit melalui Qatar pada tanggal 16 Desember 2021 dengan penerbangan Qatar QR818 dan tinggal di O' Hotel, Kowloon City pada masa wajib Karantina. Wanita tersebut telah menerima vaksin Sinopharm lengkap di Morocco pada tanggal 8 Juni 2021.
Kasus lokal hari ini (0 kasus)
- Tidak terdapat kasus positif lokal di Hong Kong pada hari ini.