4 Kasus Positif Covid-19 Pernah Mengunjungi Konser “Hins Cheung x HKCO” Di Hong Kong Coliseum Pada Tanggal 22, 27-29 November 2020

4 Kasus Positif Covid-19 Pernah Mengunjungi Konser “Hins Cheung x HKCO” Di Hong Kong Coliseum Pada Tanggal 22, 27-29 November 2020 Photo: Pixabay

Dalam pengumuman kasus positif Covid-19 Departemen Kesehatan Hong Kong pada tanggal 3 Desember 2020 terdapat 4 kasus yang pernah mengunjungi konser "Hins Cheung X HKCO" dari penyanyi terkenal Hong Kong, Hins Cheung (張敬軒) dan HongKong Chinese Orchestra (香港中樂) di Hong Kong Coliseum.

Hins Cheung merupakan penyanyi pertama yang mengadakan konser di Hong Kong Coliseum setelah adanya pandemi Covid-19 di Hong Kong.  Panitia juga telah berusaha menjalankan protokol kesehatan seperti meletakan mesin pengukur suhu tubuh dan alkohol pembersih tangan di setiap pintu masuk dan meminta para petugas selalu mengingatkan setiap penonton untuk jaga jarak satu dengan yang lain.  Hins Cheung sewaktu konser juga mengingatkan para penonton untuk tidak berkumpul di pintu keluar setelah konser selesai.


Tanggal dan posisi 4 kasus positif tersebut sewaktu mengunjungi konser di Hong Kong Coliseum

  • Gerbang warna Kuning sektor 74 (22 November 2020)
  • Gerbang warna Merah antara sektor 40 – 49, penonton tersebut tidak ingat jelas (27 November 2020)
  • Gerbang warna Kuning sektor 74 (28 November 2020)
  • Gerbang warna Kuning sektor 74 (29 November 2020)

Sumber: Department of Health HK, EEG

Acara-acara Perayaan Natal Dan Tahun Baru Hong Kon...
Kasus Positif Lokal Tanpa Diketahui Sumber Penular...